
ASUS mempunyai banyak sekali produk Smartphone dengan kualitas yang sangat baik. Dengan banyak kelebihan membuat para pengguna Smartphone ASUS merasakan segala kemudahan dan mendapatkan kesan yang berharga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Harga dan Spesifikasi HP ASUS Zenfone 4 Selfie Pro
1. Tampilan
Banyak sekali pengguna Smartphone sekarang yang lebih mengutamakan pada sisi luarnya. Dan ASUS menyediakan dua kelebihan di tampilan nya dan maupun kualitas yang ada di dalamnya. Smartphone adalah sesuatu yang penting sekali untuk kebutuhan hidup seseorang dengan berbagai fungsi yang dapat menyelesaikan suatu pekerjaan.
Salah satunya yang paling menjadi alasan, banyak orang memilih Smartphone yang mempunyai kamera yang baik. Kegunaan yang tak lain adalah untuk mengabadikan suatu peristiwa atau kejadian, apalagi sekarang banyak sekali pengguna media sosial seperti instagram, facebook maupun media lainnya.
Desain nya yang sangat elegan membuat siapa saja yang memilikinya pasti bahagia. Tampilan luarnya memang agak mirip dengan Iphone tapi yang jelas ASUS mempunyai alasan tersendiri dalam merancang desain yang seperti ini. Yang jelas Smartphone ini sangat responsif untuk pengguna yang suka selfie.
2. Kamera
ASUS Zenfone 4 Selfie memiliki sebuah fitur yang sangat menarik dan sangat elegan, yang membantu anda untuk menikmati selfie dengan memukau. Smartphone ini juga sangat baik untuk mengambil momen ketika acara-acara di dalam ruangan maupun mendokumentasikan sebuah pemandangan yang berada di Outdoor.
Smartphone ini mempunyai sistem dual kamera yang berada di depan yang berguna untuk selfie, yang mempunyai resolusi sebesar 20 MP dilengkapi dengan Flashlight dan 8 MP. Kamera Zenfone 4 Selfie ini mempunyai sistem perpindahan dengan instan.
Serta mempunyai wide angle sebesar 120 derajat, dengan teknologi ASUS Selfie Master hasil yang dihasilkan pun sangat luar biasa. Sangat fleksibel untuk anda gunakan bersama dengan teman-teman untuk berselfie.
Mengambil foto, merekam video, maupun streaming sangat baik sekali untuk digunakan karena lensa yang digunakan dalam kamera selfie ini sebesar 6P dan juga memiliki penglihatan 200% lebih lebar. Sebelumnya LED Flash yang digunakan dalam kamera ini adalah Softlight yang mempunyai berbagai macam fungsi seperti bisa mengeluarkan keaslian kulit serta dapat mempercantik wajah anda bila selfie.
Smartphone ini tidak hanya cocok untuk wanita saja, pria pun juga sangat bisa menggunakannya. Selain itu fitur bokeh dalam kamera ini memiliki kualitas yang sangat memukau menyamarkan background dan menonjolkan objek utamanya, atau bisa dikatakan efek depth-of-field sehingga foto yang dihasilkan dari selfie lebih profesional.
Fitur lain yang semakin anda menyukainya adalah fitur mode beauty intuitif yang berguna untuk menghaluskan kulit, mencerahkan kulit, menghapus kulit, sekaligus memberikan mak bisa dilakukan.
3. Sistem Internal
Tadi kita membahas tentang dual kamera selfienya, sekarang membahas bagian kamera belakangnya. Kamera belakangnya mempunyai resolusi sebesar 16 MP dan memberikan pengalaman menarik bila menggunakannya sebab mempunyai fitur detection auto-focus.ASUS Zenfone 4 Selfie sudah dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon yang kuat memungkinkan mempunyai daya tahan baterai yang lama dan untuk proses pengambilan gambar sangat cepat.
Sensor fingerprint yang berada didepan membuatnya semakin mudah menyalakan layar yang mati hanya dengan waktu 0,3 detik saja. Dual SIM yang ada dalam Smartphone ini mempunyai kecepatan hingga 150 Mbps dan juga memiliki micro SD yang dapat menampung kapasitas maksimal hingga 2 TB.
Salah satu hal yang menjadi lebih menarik di Smartphone ini yaitu dilengkapi dengan ASUS ZenUI 4.0 yang mempunyai fitur sederhana, cepat dan pintar serta memiliki desain baru dalam tampilan nya serta Aplikasi bawaan seperti Wallpaper Slideshow, Galeri yang berguna untuk menampilkan foto atau video, ZenUI Safeguard yang berguna untuk pengamanan dalam ponsel ini.
Game Genie yang memungkinkan anda untuk bermain game dengan cepat melalui fitur game Booster. Dan satu hal yang menjadi sangat menyenangkan dalam menggunakan ponsel ini yaitu adanya Aplikasi TWIN yang berguna untuk membuat akun ganda dalam satu aplikasi.
4. Spesifikasi dan Harga
Untuk Spesifikasinya tidak jauh berbeda dengan Smartphone sekelasnya, yang jelas ASUS lebih mengutamakan keunggulan di bagian kamera nya. Maka dengan jelas kenapa ditambahkan kata "Selfie" di bagian nama tipenya.
Harga
Demikianlah Penjelasan tentang Spesifikasi Smartphone ASUS Zenfone 4 Selfie semoga dapat memberikan pemahaman dan informasi yang baru tentang dunia ponsel. Secara khusus satu hal yang paling penting adalah ketika anda menggunakan Smartphone jangan pernah merasa kurang terhadap ponsel yang anda miliki sekarang karena sebuah Teknologi akan selalu berkembang tidak akan berhenti.
Sekian dan berikan dukungan anda berupa saran, respon, dan kritik kalian agar kami dapat meningkatkan kualitas artikel kami. Terima Kasih telah Berkunjung 👌.